Rokan Hulu(Pakarnewsriau.com)-Kelmi Amri, S.H pimpin langsung DPC Partai Demokrat Rokan Hulu datang ke Kantor KPU Rohul mengajukan berkas pencalonan Bakal Calon Anggota Dewan (BCAD) Kabupaten Rokan Hulu 2024-2029.
Ketua DPC Kelmi Amri bersama pengurus dan kader DPC Partai Demokrat Rokan Hulu mengadakan Halal Bi Halal di kantor Demokrat yang di hadiri langsung oleh Wasekjen DPP Demokrat H.ahmad Msi dan memberikan motivasi kepada Bacaleg dari Demokrat Rokan hulu
Setelah Halal bi Halal dan berdo’a Rombongan yang di komando i oleh ketua DPC Demokrat Rohul Kelmi Amri berangkat ke kantor KPU dengan jalan Kaki tiba di Kantor KPU Rohul pada Sabtu, 13 Mei sekitar pukul 10.00 WIB, dan disambut langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Rohul, Elfendri, S.TM, E.ng
Ketua KPU Rokan Hulu menyampaikan, ada tiga surat yang menjadi persyaratan utama. Di antaranya, surat pengajuan dari partai politik (parpol), daftar bakal calon, yang termasuk di dalamnya syarat 30 persen keterwakilan perempuan. Dan ketiga, surat pengesahan dari pengurus provinsi.
Untuk persyaratan lain, diupload melalui aplikasi SILON. Termasuk berkas persyaratan pribadi para bakal calon anggota legeslatifnya.
“Setelah kami terima akan kami cek kelengkapan berkasnya. Jika ada yang kurang atau perlu pembenahan, akan kita minta dilengkapi dan ditunggu hingga 14 Mei 2023 mendatang,” ujarnya.
Sementara, ketua DPC Partai Demokrat Rohul Kelmi Amri, S.H menyampaikan, komposisi calon anggota legeslatif di DPRD Rohul lengkap. Yaitu 45 bakal calon yang akan terbagi dalam 6 daerah pemilihan.
“Kita DPC Demokrat Rohul optimis 9 kursi, dimana ada 3 dapil yang berpotensi kita peroleh 2 kursi. Seperti dapil 1, 2, dan dapil 3” Kata Kelmi Amri
Ia juga berpesan kepada seluruh kader, untuk mulai bersosialisasi. Lakukakan pendidikan politik kepada masyarakat, mengingat masyarakat hari ini sudah jauh lebih cerdas dan rasional. Kelmi menekankan kepada kadernya, setiap perjuangan tidak harus dilandasi transaksi ,” ujar nya menutup .
Redaksi